Jumat, September 13, 2024
BerandaBisnisNew Honda Stylo 160 Sudah Bisa Dipesan Di Dealer Honda Bali

New Honda Stylo 160 Sudah Bisa Dipesan Di Dealer Honda Bali

(WARTADEWATA.COM) – Setelah resmi diluncurkan PT Astra Honda Motor (AHM), skutik premium fashionable 160cc pertama di Indonesia, New Honda Stylo 160 siap dipinang masyarakat Bali, melalui balutan desain modern klasik retro dan performa sepeda motor terbaik di kelasnya. Model ini menjadi jawaban atas kebanggaan berkendara yang sesungguhnya saat mengekspresikan gaya hidup sehari-hari maupun beraktivitas di akhir pekan.

Khusus konsumen Bali yang ingin segera memiliki produk terbaru dari Honda ini sudah bisa melakukan pendaftaran melalui dealer resmi sepeda motor Honda wilayah Bali. Cukup melengkapi foto copy ktp dan kk serta tanda jadi pemesanan 500 ribu, maka konsumen akan tercatat di system pemesanan unit New Honda Stylo 160.

New Honda Stylo 160 Berbekal kapasitas mesin terbesar dari model skutik fashionable di kelasnya yakni 160cc 4 katup enhanced Smart Program Plus (eSP+) berpendingin cairan, skutik bagi penggemar fashion premium ini menjadi yang paling bertenaga dan responsive. Kehadiran fitur-fitur menarik yang canggih dengan inovasi terkini seperti lampu depan LED yang ikonik, Honda smart key, maupun USB charger type A yang mampu menjawab kebutuhan sehari-hari dengan lebih berkelas dan nyaman dalam mengendarai New Honda Stylo 160.

Region Head Astra Motor Bali, Yohanes Kurniawan mengungkapkan animo dan antusias konsumen Bali untuk segera memiliki sepeda motor honda type baru ini sangat tinggi. New Honda Stylo 160 kami hadirkan sebagai skutik premium fashionable berdesain modern klasik yang tampil berkelas saat dikendarai dengan performa mesin yang bertenaga yakni 160cc 4 katup. Fitur-fitur unggulan pun tersemat pada skutik ini sehingga memberikan kesenangan berkendara yang maksimal namun tetap bergaya.
“Semakin melengkapi konsumen pecinta fashion premium yang selalu tampil trendi, termasuk dalam melakukan mobilitas di jalanan, maka kami pun sudah membuka pemesanan unit ini. Silahkan melakukan indent di dealer Honda terdekat. Untuk perkenalan secara resmi ke public maka kami agendakan di bulan awal bulan Maret ini akan menyapa masyarakat Bali,” ungkap Kurniawan.

New Honda Stylo 160 dipasarkan dengan dua tipe yakni ABS dan CBS dengan total 6 varian warna yang modis. Tipe ABS dipasarkan Rp31.530.000 (On the road Jakarta) ini tersedia dalam 3 warna yaitu Royal Green, Royal Matte Black dan Royal Matte White. Pada tipe CBS dipasarkan dengan harga Rp28.440.000 (on the road Bali), tersedia dalam 3 warna juga yaitu Glam Red, Glam Black dan Glam Beige. Model ini juga dilengkapi dengan garansi rangka hingga 5 tahun tanpa batas jarak tempuh (kilometer), garansi komponen injeksi PGM-FI selama 5 tahun atau 60.000 km, garansi mesin selama 3 tahun atau 36.000 km, garansi kelistrikan selama 1 tahun atau 12.000 km.(dha)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments