Sabtu, Juli 27, 2024
BerandaEKONOMISwiss-Belhotel Tuban Ajak Berbagi Kebaikan dengan Mengadakan Donor Darah

Swiss-Belhotel Tuban Ajak Berbagi Kebaikan dengan Mengadakan Donor Darah

(WARTADEWATA.COM) – Dalam upaya berbagi kebaikan dan kepedulian terhadap sesama, Swiss-Belhotel Tuban mengadakan kegiatan donor darah pada Selasa (8/8/2023) di area hotel Swiss-Belhotel Tuban dari pukul 09.00 hingga 12.00 WITA. Donor darah tersebut berhasil mengumpulkan 19 kantong darah. Kegiatan donor darah yang bermakna ini dihadiri warga lokal, tamu hotel, serta seluruh karyawan dan mitra bisnis. Dengan adanya kesadaran akan pentingnya ketersediaan darah di fasilitas kesehatan di Bali, Swiss-Belhotel Tuban bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) untuk menyediakan dukungan dan fasilitas lengkap bagi keberhasilan kegiatan donor darah ini.

Angelia Sicillia Budiman, Human Resources Manager Swiss-Belhotel Tuban, mengungkapkan “Kami sangat antusias dalam menyelenggarakan kegiatan donor darah. Dengan tema ‘Donate Blood and Save Lives’, kami membuka kesempatan bagi seluruh masyarakat untuk memberikan kontribusi positif untuk membantu pihak-pihak yang membutuhkan darah dalam situasi darurat medis. Mari kita sebarkan kebaikan dan kepedulian kepada sesama,” ungkapnya.

Kegiatan donor darah ini mencerminkan komitmen Swiss-Belhotel Tuban dalam memberikan dampak dan perubahan positif untuk masyarakat dan lingkungan sekitar.

Informasi lebih lengkap mengenai berbagai promo terbaru dari Swiss-Belhotel Tuban bisa Anda temukan pada akun Instagram @swissbelbelhoteltuban atau laman Swiss-Belhotel Tuban, serta menghubungi nomor WhatsApp (+62) 812 4633 3733.(rls)

 

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments