(WARTADEWATA.COM) – Kurnia Seafood Bali yang bangkit pasca pandemi Covid-19 berlalu, kini keberadaannya patut di acungi jempol. Pasalnya, para pecinta kuliner serta wisatawan domestik maupun manca negara rasanya tidak lengkap jika belum menikmati sajian menu cita rasa khas dan istimewa dari Kurnia Seafood Bali yang mempunyai luas area resto mencapai satu hektar.
Bila ingin menikmati makanan menu India misalnya, rasanya cukup datang ke Kurnia Seafood Bali saja yang terletak di Jalan By Pass Tanah Lot, Dusun Beraban, Desa Beraban, Kediri, Tabanan. Karena disini lengkap tersedia menu masakan India seperti makanan Masala Dosa, Plain Dosa, Butter Chicken, Gulab Jamun, Navratan Briyani hingga Lamb Masala.
Disamping menu makanan dari India juga ada beragam menu seafood cita rasa tinggi disajikan di Kurnia Seafood Bali, seperti Clam with Padang Sauce, Grilled Squid With (Rujak sambal), smoke wrapped crab, gurami ala thai, prawn with special kurnia sauce, seafood mawut, smoked water, spinach dan berbagai menu makanan khas lokal lainnya.
Ditemui disela-sela kesibukannya, General Manager Kurnia Seafood Bali Adhi Saputra pada Sabtu (23/12/2023) di resto Kurnia Seafood Bali menjelaskan, Kurnia Seafood Bali dibuka kembali sejak dua tahun yang lalu setelah pandemi Covid-19 berlalu.
“Pada tahun 2023 ini merupakan tahun kedua dan sudah berjalan. Alhamdulillah pariwisata di Bali mulai bangkit dan ekonomi pun mulai pulih. Para wisatawan pun sudah banyak berdatangan ke Bali untuk berlibur,” jelas Adhi.
Seperti diketahui, banyak restoran di Tabanan sudah mulai membuka usahanya, namun tetap Kurnia Seafood Bali mempunyai beberapa point keunggulan, yaitu menunya memiliki cita rasa yang legendaris karena memakai bumbu dan rempah nusantara. Salah satunya memakai rempah dari Bali yakni bunga kecombrang. Dan untuk harga menu di Kurnia Seafood Bali relatif terjangkau.
Hadirnya Kurnia Seafood Bali mampu membuka lapangan pekerjaan bagi warga lokal yang ada di Tabanan hingga terserap sekitar 70 persen.
Induk perusahaan resto dari Kurnia Seafood bernama Kurnia Village, kemudian Kurnia Seafood Bali sebagai brand seafood. Sekarang ada empat cabang dari resto kurnia, yakni di Jogja, Semarang, Bandung dan Bali.
“Kita maunya melebarkan sayap lagi untuk membuka usaha di Bali. Mudah-mudah bisa terwujud dan kepingin di daerah Denpasar dan daerah Kuta Badung,” harap Adhi.
Menurut Adhi, "Keunggulan Kurnia Seafood Bali lainnya adalah areal parkir yang luas, mampu menampung sekitar 30 bus. Sedangkan untuk kendaraan pribadi sekitar 150 mobil. Kemudian letaknya yang sangat strategis yaitu berada di daerah pariwisata yang dekat dengan daerah tujuan wisata Tanah Lot,” ujarnya.
Ditambahkan, "Selain menu makanan, Kurnia Seafood Bali juga menyediakan tempat resepsi perkawinan, gathering serta meeting yang mampu menampung jumlah peserta sekitar 200 orang. Jadi meeting room kami sudah banyak yang memakai," tambah Adhi.(pur)