Jumat, September 29, 2023
Beranda General Gelorakan #SemangatSalingBantu, Astra Distribusikan 15.000 Paket Bantuan Tahap Pertama

Gelorakan #SemangatSalingBantu, Astra Distribusikan 15.000 Paket Bantuan Tahap Pertama

(Foto/ist) Sejumlah pengemudi ojek online menerima paket bantuan #SemangatSalingBantu dari Astra.

(WARTADEWATA.COM) – Memasuki tahun ketiga pandemi COVID-19, tak dapat dipungkiri kesadaran untuk berbagi dan saling membantu masih menjadi hal yang sangat berarti. Hal tersebut dapat diwujudkan dengan berbagai cara tak terkecuali melalui media sosial.

Bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Astra pada 20 Februari 2022 lalu, Astra mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam gerakan #SemangatSalingBantu sepanjang tahun 2022 dengan melakukan berbagai peran baik yang bisa memberi dampak positif bagi masa depan.

Gerakan yang pertama kali digagas pada awal terjadinya pandemi pada tahun 2020 lalu ini, kembali dilaksanakan dan menjadi bagian dari rangkaian HUT ke-65 Astra dan pada tahap pertama ini berhasil mengumpulkan 15.000 unggahan peran baik terkait kegiatan “Menghemat Air dan Energi dalam Setiap Aktivitas”. Gerakan #SemangatSalingBantu akan dilaksanakan secara bertahap hingga akhir tahun ini.

Pada tahap pertama yang dimulai pada bulan Februari hingga Maret 2022 atau dalam kurun waktu 30 hari, ada 15.000 unggahan masyarakat dengan tagar #SemangatSalingBantu yang menunjukkan kontribusi dalam “Menghemat Air & Energi dalam Setiap Aktivitas” yang diunggah melalui media sosial. Unggahan tersebut telah dikonversi menjadi 15.000 paket bantuan yang berisi sembako.

Paket bantuan tersebut mulai didistribusikan pada bulan ini ke wilayah Jabodetabek, yang mana pengemudi ojek online menjadi bagian dari penerimanya. Pada tahap selanjutnya, penyaluran bantuan dari hasil konversi akan disalurkan ke sejumlah daerah di Pulau Jawa, Sumatera, Sulawesi, Kalimantan sampai dengan Indonesia Bagian Timur hingga akhir tahun 2022 nanti.

“Kami mengajak masyarakat untuk melakukan peran baik yang bisa dimulai dengan melakukan salah satu kegiatan dalam gerakan #SemangatSalingBantu. Sekecil apapun peran baik yang kita lakukan akan berdampak positif bagi mereka yang membutuhkan”, ujar Chief of Corporate Affairs Astra Riza Deliansyah.

Dalam penyalurannya, Astra dibantu oleh Grup Astra melalui Koordinator Wilayah Grup Astra dan berbagai Komunitas Astra yang terdiri dari penggerak Kampung Berseri Astra dan Desa Sejahtera Astra, penerima apresiasi SATU Indonesia Awards, Yayasan Amaliah Astra serta institusi dan mitra terkait.

Cara Berpartisipasi dalam Gerakan #SemangatSalingBantu

Wujudkan semangat bergerak dan tumbuh bersama melalui peran baikmu yang bisa memberi dampak positif untuk kehidupan hari ini dan masa yang akan datang. Masih ada beberapa kegiatan yang bisa diunggah untuk menjadi inspirasi bagi orang lain, yaitu memilah sampah, merawat dan menanam tanaman, mengurangi

pemakaian plastik hingga menerapkan pola hidup sehat.

Unggahan dapat berupa tulisan, foto ataupun video dengan menyertakan tagar #SemangatSalingBantu. Setiap satu unggahan peran baik yang terkumpul, akan dikonversikan dengan satu paket bantuan yang akan disalurkan kepada masyarakat yang terdampak pandemi.

Jangan lupa untuk mention @satu_indonesia di Instagram dan TikTok, @SATU_Indonesia di Twitter, dan Semangat Astra Terpadu di Facebook.

Pada tahun lalu, Astra juga telah mendistribusikan 101.200 paket bantuan berupa makanan siap santap dan sembako ke 34 provinsi di seluruh Indonesia. Paket bantuan tersebut merupakan hasil konversi dari unggahan gerakan #SemangatSalingBantu pada media sosial yang terkumpul dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia.

Sebelumnya, Grup Astra juga telah menyerahkan 9 tahap bantuan terkait penanganan COVID-19 sejak Maret 2020 hingga penghujung tahun 2021 senilai lebih dari Rp200 miliar. Dalam penyalurannya, Astra berkolaborasi dengan berbagai institusi seperti Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Palang Merah Indonesia, rumah sakit umum pusat dan daerah serta berbagai pihak lainnya, termasuk bantuan langsung ke masyarakat sekitar.

Semangat Astra dalam membantu masyarakat yang membutuhkan pada masa pandemi COVID-19 melalui gerakan #SemangatSalingBantu sejalan dengan Sustainable Development Goals dan cita-cita Astra untuk Sejahtera Bersama Bangsa.(rls)

RELATED ARTICLES

Sambut Hari Raya Galungan dan Kuningan, Astra Motor Bali menggelar “Honda Beryadnya”

(WARTADEWATA.COM) - Astra Motor Bali tampaknya tiada henti untuk melakukan program CSR (Corporate Social Responsibility) khususnya untuk warga di sekitar wilayah kerja Astra Motor Bali....

OJK Regional 8 Bali dan Nusa Tenggara Gelar Aksi Bersih Pantai Padang Galak

(WARTADEWATA.COM) - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kantor Regional 8 Bali dan Nusa Tenggara menyelenggarakan kegiatan Menyama Braya, yaitu membangun hubungan baik dengan pemangku kepentingan...

XL Axiata Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir dan Longsor di Bali

(WARTADEWATA.COM) -  PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) menyalurkan bantuan untuk warga korban banjir dan longsor di Bali. Bantuan berupa bahan-bahan kebutuhan pokok sehari-hari...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Otoproject Resmikan Cabang Ketiga Otoproject Garage di Denpasar

(WARTADEWATA COM) - Otoproject, merek aksesoris aftermarket mobil terkemuka di Indonesia, dengan bangga mengumumkan pembukaan experience store terbaru mereka, Otoproject Garage Bali, melalui acara grand opening...

BPRS Fajar Raih Infobank Award atas Kinerja Keuangan Terbaik Tahun 2022

(WARTADEWATA.COM) - BPRS Fajar eksistensinya patut diacungi jempol, selain menunjukkan kinerja yang positif juga mampu meraih penghargaan dari beberapa lembaga yang ada di Indonesia. "Kami...

Sinergi #Cari_Aman Lewat Seminar Safety Riding UNDIKNAS Bersama Astra Motor, POLDA dan Jasa Raharja

(WARTADEWATA.COM) – Astra Motor Bali melalui team safety riding bekerjasama dengan kampus Undiknas serta bersinergi dengan Polda Bali dan Jasa Rahaja mengadakan kegiatan bersama...

Swiss-Belhotel International Memikat Pasar Indonesia Timur Dengan Rebranding Swiss-Belcourt Lombok

(WARTADEWATA.COM) - Swiss-Belhotel International dengan bangga memperkenalkan hotel ke-80 di Indonesia dan hotel dengan brand Swiss-Belcourt keempat pada Selasa (26/9/2023). Hotel ini sebelumnya dikenal...

Recent Comments