(WARTADEWATA COM) – Kemudahan dalam bertransaksi menjadi tujuan konsumen saat ini, apalagi kemudahan dalam memperoleh informasi khususnya mengenai harga sepeda motor Honda. Sejak dikenalkan ke masyarakat aplikasi Motorku X mendapat perhatian istimewa, karena disamping sebagai jawaban atas layanan praktis melakukan perawatan sepeda motor Honda melalui metode booking service, juga banyak keunggulan lainnya yang dapat dimanfaatkan oleh konsumen Honda.
Saat ini salah satu fitur dari Motorku X yang dapat dinikmati konsumen adalah dapat memilih sepeda motor Honda hanya dari rumah saja, cukup mendowload aplikasi di play store dan app store maka kemudahan untuk bertransaksi dapat dinikmati konsumen. Sangat mudah langkah yang dilakukan konsumen dapat melihat-lihat katalog dalam aplikasi ini mulai dari pilihan type, warna dan harga, cukup dengan memilih dan klik “saya tertarik”, maka secara otomatis data konsumen pemilik akun Motorku X ini akan langsung terdata dan difollow up oleh team yang secara khusus menghubungi konsumen untuk informasi yang lebih detail.
l
Marketing Manager Astra Motor Bali, Henry Setiawan mengatakan, untuk terus melakukan peningkatan pelayanan, dan memanfaatkan teknologi digitalisasi berbasis online, Motorku X terus melakukan pengembangan baik itu keunggulan maupun fitur-fitur yang dapat di nikmati konsumen.
“Tujuan kami adalah memberikan kemudahan dalam layanan yang disesuaikan dengan kondisi saat ini, dengan adanya program kemudahan dalam transaksi secara virtual, dengan program serta promo menarik tentunya kami ingin menjawab kebutuhan konsumen yang tidak perlu lagi untuk datang ke dealer, cukup dengan memanfaatkan layanan aplikasi Motorku X, semua urusan mulai dari pembelian motor, perawatan motor serta pembelian spare part dapat di atasi,” ungkap Henry.
Motorku X merupakan layanan terbaru yang memberikan benefit Xtra kepada para penggunanya, diantaranya Xtra Mudah : dapat digunakan dimana saja dan kapan saja, Xtra Praktis : Cukup memasukkan no mesin untuk booking servicetanpa harus antri di AHASS, X tra Seru: mainkan game untuk mendapatkan point yang dapat ditukarkan dengan promo-promo ekslusif. Xtra Lengkap : dengan fitur tracking hotline.
Benefit lainnya Aplikasi Motorku X juga terhubung dengan Fasilitas layanan darurat Honda Care , maupun layanan service kunjung. ada juga tambahan hepigo point bagi pengguna aktif aplikasi Motorku X yg tentunya bisa ditukarkan dengan hadiah-hadiah menarik. Bagi yang belum memiliki aplikasi Motorku X, caranya sangat gampang tinggal unduh di Playstore/AppStore, lalu masukan kode referral.(pur)