(WARTADEWATA.COM) - Sebagai salah satu perwujudan misi perusahaan "Mendukung Pendidikan dan Kesehatan Bangsa" Wardah turut andil dalam kegiatan pemilihan Putra Putri Kampus Ajeg Bali Duta Pendidikan 2023.
Dalam rangkaian keiatan karantina finalis, Wardah hadir memberikan pembekalan dengan materi mini skincare class di Inna Bali Haritage Hotel pada Minggu (30/4/2023). Malam grand Final dilaksanakan di UC Silver pada Selasa (2/5/2023).
Arya Wedakarna anggota DPD RI yang hadir saat Malam Grand Final pemilihan Putra Putri Kampus Ajeg Bali Duta Pendidikan 2023 mengatakan "Untuk membantu Bali membantu Indonesia salah satu caranya yaitu menciptakan generasi yang cerdas secara akademis," ujarnya.
Finalis yang terpilih sebagai Putra Putri Kampus Ajeg Bali akan mengemban tugas sebagai duta pendidikan selama 1 tahun kedepan.
Sebagai bentuk komitmen dalam dunia pendidikan, Wardah akan mendukung segala bentuk kegiatan positif yang dilakukan civitas akademika. Buat kalian yang akan berkegiatan butuh suport dan kolaborasi DM @wardahbeauty_bali.(rls)
Bentuk Komitmen di Dunia Pendidikan, Wardah Suport pemilihan PPK Ajeg Bali Duta Pendidikan 2023
WhatsApp