(WARTADEWATA.COM) – Gelaran Festival Vokasi Satu Hati (FVSH) yang diselenggarakan oleh PT Astra Honda Motor (AHM), telah sukses mengumumkan para pemenang untuk kategori siswa, kategori guru, dan kategori SMK Mitra Binaan Terbaik. Penyelenggaraan FVSH sebagai upaya sinergi dengan dunia pendidikan dalam menyiapkan dan melahirkan sumber daya manusia unggul dan siap terjun ke dunia kerja. AHM selain memberikan apresiasi kepada para peserta yang berhasil mendapatkan nilai terbaik pada setiap kategori, termasuk SMK, juga memberikan apresiasi kepada Main Dealer dengan kinerja terbaik dalam kontribusi memajukan pendidikan vokasi.
Pada kesempatan itu pula diumumkan Apresiasi untuk Main Dealer Honda yang berperan aktif dalam pengembangan SMK TBSM Astra Honda Binaannya diwilayah masing-masing melalui Main Dealer Best Performance 2023. Dan di Program Class S, berdasarkan jumlah SMK Binaan di Main Dealer, Astra Motor Bali berhasil meraih Best Performance 2023 yang di wakili oleh Made Putra sebagai SHEP (Satu Hati Education Program) officer main dealer.
Manager SHEP Astra Motor Bali, Achmad Wahyudi Irmono mengungkapkan melalui kompetisi ini, AHM serta Main Dealer Astra Motor Bali berharap dapat meningkatkan kompetensi sekaligus mengalibrasi pengetahuan siswa dan guru merujuk kurikulum Teknik dan Bisnis Sepeda Motor Astra Honda. Hal ini juga untuk mendukung program pembangunan berkelanjutan yang tertuang dalam Sustainability Development Goals (SDG) bidang pengembangan sumber daya manusia.
“Dengan Semangat Sinergi Bagi Negeri” beragam upaya pengembangan SMK mitra binaan terus kami jalankan, termasuk aktif dalam pengembangan dan pembinaan SMK TBSM Astra Honda. Apresiasi yang kami raih merupakan hasil kinerja pengelolaan sekolah yang mengaplikasikan kurikulum Tehnik dan Bisnis Motor (TBSM) Astra Honda. Kami berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung proses kelancaran belajar mengajar di SMK Binaan Astra Honda. Semoga prestasi ini dapat dipertahankan,” ungkap Achmad Wahyudi Irmono.(dha)
Aktif Dalam Pengembangan dan Pembinaan SMK TBSM, Astra Motor Bali Raih Best Performance 2023
WhatsApp